masukkan script iklan disini
Oleh :
Abu Tholib
[Alumnus PP Al-Qodiri 1 Jember & Pendiri dan direktur English Camp of Al-Qodiri Cabang 3]
Rumus Ajaib: Pikiran-Action-Kebiasaan-Hasil
Pikiran adalah fokus cerita pada bagian ini. Pada waktu saya diterima di Universitas Jember, yang sering saya tanyakan kepada teman-teman pondok yang kuliah di Universitas Jember yakni apa yang paling penting dalam kuliah? Apa yang seharusnya kita lakukan? Semua teman-teman yang saya tanyakan memiliki jawaban yang berbeda-beda. Menurutku itu hal yang lumrah dan tak masalah bagiku. Namun ada hal yang paling menarik dalam pikiran saya yakni dari Mas Fitroh, dia menyampaikan kalau ada kegiatan, kuliah, seminar, atau acara besar apapun, maka tanyalah. Ketika saya memegang filosofi atau prinsip itu, maka saya benar-benar berubah dan menjadi diri saya lebih baik.
Minggu-minggu sebelum saya menulis blog ini, saya menghadiri Live today, tepatnya di Interational Conference Bisnis Centre Surabaya. Pada waktu sesi terakhir, terdapat kesempatan bagi pemateri, siapa yang mau maju ke depan? Saya dengan spontanitas tanpa berpikir panjang, saya langsung ke depan. Apa yang membuat saya begini, yakni satu kata karena saya telah tertanam pola pikir saya apabila ada kegiatan, maka majulah atau bertanyalah. Maka prinsip itu secara spontanitas telah menggerakan saya. Oleh sebab itu, hal itu telah membuat saya unggul dibandingkan teman-teman yang lain.
Semua yang kita lakukan di dunia ini, tergantung dari filosofi yang kita pegang. Filosofi atau prinsip yang kita pegang menentukan kinerja kita, menentukan nasib di masa depan kita pula. Maka lakukanlah perubahan melalui perubahan pola pikir.
Abu Tholib
By. Alumnus Al-Qodiri, Founder & Directur English Camp, Al Qodiri cabang 3.