masukkan script iklan disini
Tak ada hubungannya |
Barusan ada kisah yang menggelitik.
Aku sampai bosan tiap menit ada santri yang datang dengan orangtuanya minta pulang. Akhirnya krn lelah setiap yang datang dengan ortunya tanpa aku Tanya, langsung saja aku tanda tangani dan memberikan waktu pulang dua hari.
Setelah beberapa jam, ada santri yang datang dengan ibunya, tanpa bicara apa pun, masuk kantor, langsung aku ambil bukunya dan aku tulis izin pulang dua hari, dan buku itu langsung aku kembalikan ke anaknya.
Namun anak dan ibunya malah senyum aneh. Ini kurang ajar betul. Padahal santri dilarang pulang karena memang bukan liburan. Dan santri ini aku beri izin pulang dua hari, malah tertawa. Kurang ajar betul kan.
Lalu aku Tanya, kenapa ketawa lee, ada apa bu kok ketawa juga? Apa kurang lama izin pulangnya? Sekarang ini memang formal tidak aktif, tapi ngajinya tetap masuk bu.
Tapi anak dan ibunya senyum aneh lagi, aku berfikir,anak ini dan ortunya ini maunya apa sih. Hmmm.
Lalu,Ibunya akhirnya menjawab, “ maaf ustad, anaknya saya bukan mau pulang, tapi datang kesini, karena mau tanda tangan kembali. Anak saya sudah pulang beberapa hari yang lalu” .
Ternyata aku tertipu. Jadi malu aku. Dunia2. Ada-ada saja.