masukkan script iklan disini
Acara sosialisi tersebut di ikuti Puluhan Santriwan dan Santriwati Ponpes Al-qodiri bekerjasama dengan Mahasiswa Universitas Jember.
Pantauan Wartawan PortalJember.com dalam sosialisasinya Satlantas Polres Jember Memberikan pertanyaan seputar rambu – rambu lalu lintas,bagi yang bisa menjawab mendapatkan hadiah Helm dan beberapa Doorprise dengan tujuan terpacu motivasi untuk tertib lalu lintas.
Menurut Biro Kepesantrenan Al – Qodiri Ach.Baihaqi S.Pd.I mengatakan sangat merespon baik adanya acara semacam ini karena ini merupakan bekal untuk menjaga keselamatan bersama.
“Saya sangat berterima kasih dan sangat merespon dengan baik acara ini,karena ini merupakan modal,bekal bagi anak-anak kita yang notabenenya anak,agar bisa menjaga keselamatan bersama di jalan raya”tuturnya.
Dikatakannya mudah-mudahan kedepan hubungan Al-qodiri dan Polres Jember lebih baik,lebih meningkat dan saya harapkan binaan-binaan kepada anak-anak didik terkait lalu lintas agar di tingkatkan untuk hari-hari akan datang.
“Untuk yang dapat Doorprise dan hadiah dari Satlantas Polres Jember kita jadikan Duta agar memberitahukan kepada teman – temannya”harapnya.
Sementara menurut Kanit Dikyasa Satlantas Polres Jember Aiptu Wawan Aprilia mengatakan Sementara untuk HUT satlantas kita fokuskan di Ponpes Al-qodiri dan berikutnya kita data yang akan di tuju.
“Saat ini hanya HUT Satlantas sosialisasinya,namun untuk biasanya kita rutin melaksanakan,bukan hanya pada saat HUT saja”paparnya.
Ditambahkannya sosialisasi ini kami maksudkan untuk memberitahukan kepada mereka bagaimana berlalu lintas yang benar,bagaimana mendapatkan proses SIM yang benar dengan tahapannya.
“Jadi sejak dini kita adakan,agar mereka bersiap-siap jika mereka memenuhi persyaratannya dengan umur minimal 17 tahun untuk pembuatan SIMnya”imbuhnya.